OMK Paroki Santo Paulus Kaubun Suskes Mengadakan LDKK dan Temu Raya OMK Se-Kevikepan Pantai Utara Kasri
AL. Kalimantan Timur
Pastor Paroki Santo Paulus Kaubun yang juga sebagai Vikep Pantai Utara Keuskupan Agung Samarinda RD. Lazarus Derik, membuka secara resmi Latihan Dasar Kepemimpinan Katolik (LDKK) dan Temu Raya Orang Muda Katolik Se-Kevikepan Pantai Utara Keuskupan Agung Samarinda (Sabtu, 28/10/2023)
“Semoga kegiatan ini menjadi pembelajaran dan bermanfaat bagi semua Orang Muda Katolik di Kevikepan Pantai Utara” Tegas Pastor yang disapa Romo Derik.
Dengan mengusung tema “Bangkit dan Berkarya secara Nyata bagi Gereja dan Bangsa” berhasil mewujudkan pembelajaran dan meningkatkan kesadaran para calon pengurus dalam menyadari pentingnya kebersamaan dalam kekuatan di organisasi. Rangkaian acara LDKK dan Temu Raya terdiri dari pemaparan materi tentang Kepemimpinan yang disampaikan oleh Narasumber Dito Santoso (Comdev PT. indexim Coalindo, Iptu Muhammad Ridwan (Kapolsek Kaliorang Kaubun) RD. Lazarus Derik (Pastor Vikep Pantura), RD. Klaudius Sani Sapo, serta Tim Komkep dan Kerawam Keuskupan Agung Samarinda, yang diselingi games dan juga Ice breaking di tiap sesinya. Aktivitas pada puncak acara merupakan sesi Roleplay, di mana para peserta dapat merasakan pengalaman bertanggungjawab dalam sebuah kepengurusan Orang Muda Katolik melalui bentuk problem-solving berdasarkan peran pengurus.
Keseluruhan rangkaian acara LDKK dan Temu Raya ini berdurasi selama 3 hari, dari hari Sabtu, 28 Oktober 2023 sampai dengan Hari Minggu, 29 Oktober 2023. Meskipun acara berjalan selama kurang lebih 2 hari, para peserta dapat mengikuti rangkaian kegiatan LDKK dan Temu Raya dengan baik.
Dengan adanya kegiatan LDKK dan Temu Raya yang mencakup pemberian materi, ice breaking, berbagi pengalaman serta games telah dilaksanakan dan diterima dengan baik oleh para peserta perwakilan Paroki dan Stasi. Keaktifan para peserta dalam seluruh rangkaian kegiatan menunjukkan keantusiasan mereka untuk tumbuh menjadi regenerasi pengurus yang baik, kreatif, bertanggungjawab dan lebih dekat dengan satu sama lain.
LDKK dan Temu Raya ini meliputi 6 Paroki dan 5 Stasi Se-Kevikepan Pantai Utara, meliputi Paroki Santo Paulus Long Bentuk, Paroki Santa Maria Ratu Damai Neas Liah Bing, Paroki Santo Yosep Bontang, Paroki Santa Theresia Sangata, Paroki Administratif Santo Yohanes Pemandi Bengalon, Stasi Fransiskus Xaverius Citra Manunggal Jaya, Stasi Santo Mikael Bukit Makmur, Stasi Fransiskus Asisi Cipta Graha, WKP. St. Yohanes Pembaptis Firco, WKP. Hati Kudus Yesus Mata Air serta Pusat Paroki Santo Paulus Kaubun.
Kegiatan yang melibatkan 150 orang peserta ini, selain mendapatkan meteri kepemimpinan peserta juga mendapatkan materi tentang kesadaran tentang politik, dimana rata-rata peserta adalah para pemilih miilenial dan pemula.
Menutup rangkaian kegiatan disimpulkan dengan Rencana Tidak Lanjut yang dilanjutkan dengan Api Unggun (AL/Kontributor Kaltim)