Polres Ende Melaksanakan Jum’at Curhat Bertempat di SMPN 3 Wolowaru Lio Timur

AL. Ende
Kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat bertempat di SMPN 3 wolowaru Kecamatan Lio Timur Kabupaten Ende. Kapolres Ende AKBP. I Gede Ngura Joni Mahardika, melalui Kapolsek Lio Timur Ipda Dedy Syahbudin pada Jumat, 25/08/2023, Mendengar dan menerima keluhan dan aspirasi dari masyarakat.
Kegiatan Jumat Curhat tersebut merupakan program unggulan Polri di era kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Program ini bertujuan agar kepala satuan wilayah Polri menjemput bola keluhan masyarakat terkait keamanan dan ketertiban.
Kapolsek Lio Timur, Ipda Dedy Syahbudin, ketika dikonfirmasi media ini mengatakan bahwa, keluhan yang dilakukan oleh masyarakat yaitu pemalakan liar dijalan trans Ende-maumere ketika saat pohon tumbang, Ipda Dedy menerangkan bahwa, perlu ada peran serta masyarakat untuk melaporkan dan kita akan melakukan patroli serta berkoordinasi dengan pihak terkait untuk melakukan pembersihan.
Turut hadir dalam Kegiatan ini Kepala Sekolah SMPN 3 wolowaru bersama para guru di SMPN 3 wolowaru serta seluruh siswa dan siswi. Ipda Dedy Syahbudin Kapolsek Lio Timur didampingi Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Lio Timur. (AL/PASKAL)